[Microsoft Office] Troubleshooting - Saat menggunakan produk Office menunjukkan pesan "Unlicensed Product" atau Kesalahan Aktivasi

  1. Silakan coba update produk Office Anda, di sini Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang langkah-langkah instruksi dari Install Office updates yang disediakan Microsoft.
    (Screenshoot di bawah ini adalah contoh dengan Office “Newer version” . Silakan pilih versi Office Anda sendiri.)

    Setelah proses update selesai, silahkan klik [Activate Product].

    ※ Catatan: Jika Anda menggunakan produk Office untuk pertama kalinya tanpa pembaruan Office apa pun, Office akan diperbarui secara otomatis 24 jam setelah komputer Anda tersambung ke Internet.
    Jika Anda perlu download atau menginstal produk Office, silakan merujuk ke Situs Web Resmi Microsoft untuk informasi:Download dan install atau reinstall Microsoft 365 atau Office 2019 di PC atau Mac
  2. Anda juga dapat merujuk ke langkah pemecahan masalah dari Produk Tanpa Lisensi dan kesalahan aktivasi di Office yang di sediakan Microsoft.
  3. Jika masalah masih berlanjut, coba gunakan tool perbaikan “cssemerg97275” Microsoft menyediakan. Jalankan tool ini setelah mendownload, lalu pilih Next untuk memperbaiki.
    cssemerg97275 download link: https://microsoftdownload.oss-cn-shanghai.aliyuncs.com/Tools/cssemerg97275.diagcab

    Jika masalah tidak dapat diselesaikan setelah mengikuti langkah-langkah di atas, harap sabar menunggu selama 2 hingga 3 hari, dan Microsoft akan menjadwalkan untuk memperbaiki masalah.
    Jika masalah masih berlanjut setelah 3 hari, silakan hubungi pusat layanan ASUS untuk informasi lebih lanjut.