Topik Relatif
[Windows 11/10] Sambungkan Ke Jaringan Kabel (Jaringan Ethernet)
Silakan buka instruksi yang sesuai berdasarkan sistem operasi Windows saat ini di komputer Anda:
- Klik kanan ikon [Network] pada taskbar①, lalu pilih [Network and Internet settings]②.
Ikon yang muncul tergantung pada status koneksi Anda saat ini. (: Tidak ada koneksi internet, : Akses internet dengan jaringan Wi-Fi, : Akses internet dengan jaringan Ethernet)
- Pilih [Dial-up]③.
- Pilih [Set up a new connection]④.
- Pilih [Connect to the Internet]⑤, lalu pilih [Next]⑥.
- Pilih [Broadband (PPPoE) ]⑦.
- Ketik User name dan Password dari Internet service provider (ISP)⑧, lalu pilih [Connect]⑨.
- Setelah koneksi berhasil, pengaturan Jaringan dan Internet akan menampilkan jaringan kabel yang Anda atur, dan ikon jaringan berubah menjadi .
- Klik-kanan pada ikon [Network] di Taskbar①, kemudian pilih [Open Network & Internet settings]②.
Ikon yang muncul tergantung pada status koneksi Anda saat ini. (: Tidak ada koneksi internet;: Akses internet dengan jaringan Wi-Fi;: Akses internet dengan jaringan Ethernet)
Jika Anda tidak melihat salah satu ikon jaringan yang ditunjukkan pada gambar di atas, pilih Panah atas untuk melihat apakah itu muncul di sana.
- Pilih [Network and Sharing Center]③.
- Pilih [Set up a new connection or network]④.
- Pilih [Connect to the Internet]⑤, kemudian pilih [Next]⑥.
- Pilih [Broadband (PPPoE) ]⑦.
- Ketik User name dan Password dari Internet service provider (ISP) Anda⑧, kemudian pilih [Connect]⑨.
- Setelah koneksi berhasil, Jaringan dan Pusat Pembagian (Network and Sharing Center) akan menampilkan jaringan kabel yang Anda atur, dan ikon jaringan berubah menjadi .