- Pendinginan pasif artinya true 0dB; ideal untuk PC home theater dan pusat multimedia yang sunyi.
- Teknologi Auto-Extreme menggunakan otomatisasi untuk meningkatkan keandalan.
- Dukungan 3 layar menghubungkan hingga 3 monitor untuk peningkatan kemampuan multitasking.
- GPU Tweak III menyediakan penyesuaian performa, kontrol termal, dan pemantauan sistem yang intuitif.

Produktivitas Tinggi dalam Ukuran Kecil
ASUS GeForce® GT 710 adalah kartu grafis berpendingin pasif yang menghadirkan produktivitas multi-monitor secara senyap.
PENDINGINAN

Pendinginan Pasif
Desain dengan pendingin pasif menciptakan ruang kerja yang lebih senyap.
ENGINEERING

Dukungan 3 Layar
ASUS GeForce GT 710 adalah kartu grafis berukuran ringkas dengan tiga output (HDMI, DVI, dan D-Sub) yang dapat mendukung hingga tiga layar secara bersamaan untuk kemudahan multitasking.
Teknologi Auto-Extreme
Manufaktur otomatis yang presisi
Teknologi Auto-Extreme adalah proses manufaktur otomatis yang menciptakan standar baru di industri dengan membuat semua proses pematrian diselesaikan dalam satu proses. Teknologi Auto-Extreme ini mengurangi tekanan termal pada komponen dan menghindari penggunaan bahan kimia pembersih yang keras sehingga mengurangi dampak lingkungan, mengurangi konsumsi daya, dan menghasilkan produk yang lebih andal secara keseluruhan.
SOFTWARE

GPU TWEAK III
Pantau, ubah, dan sesuaikan
ASUS GPU Tweak III lebih intuitif dan kaya akan fitur daripada versi sebelumnya. Antarmuka yang telah diubah menawarkan aksesibilitas yang lebih besar dengan mengintegrasikan fungsi inti ke dalam dasbor yang terpusat. Selain itu, tuner Voltage-Frequency kami telah dirombak untuk membuat overclocking menjadi lebih mudah. Fitur tambahan seperti teknologi kipas 0dB, pergantian profil secara otomatis, tampilan layar yang dapat disesuaikan, dan kemampuan logging memastikan Anda mendapatkan hasil maksimal dari kartu grafis Anda.
Pelajari lebih lanjut tentang GPU Tweak III >