Home > Rekomendasi Laptop Pelajar Terbaik dari ASUS

All, Tech

Rekomendasi Laptop Pelajar Terbaik dari ASUS

Januari 25, 2024

Author: ASUS    Reading time: 5 minutes

ASUS merupakan salah satu produsen laptop populer di Tanah Air. Mereka selalu mengeluarkan produk terbaik dari beberapa segmentasi. Mulai dari laptop untuk kebutuhan kerja, desain grafis, editing, hingga laptop pelajar. Pabrikan asal Taipei ini memiliki beberapa tipe laptop untuk para pelajar. Laptop-laptop ini mereka tawarkan dengan harga yang sangat terjangkau, namun tetap dengan spesifikasi yang mumpuni. Berikut ini beberapa pilihan laptop pelajar terbaik dari ASUS yang bisa Anda pilih!

ASUS VivoBook Go 14
ASUS VivoBook Go 14 merupakan salah satu produk terbaru dari ASUS. Laptop ini hadir dengan tampilan yang cukup mewah dan elegan. Bodi laptop ini terbuat dari material polikarbonat yang cukup ringan. Bobot laptop ini hanya 1,3 kg dengan dimensi 32,45 x 21,39 x 1,79 cm. Laptop ini juga sangat nyaman digunakan untuk mengetik, sebab ada fitur ErgoSense Keyboard dan key travel berukuran 1,4 mm.

Secara performa, ASUS membekali perangkat ini dengan prosesor AMD Ryzen 3 7320U. Prosesor ini dipadukan dengan AMD Radeon Graphics yang membuat laptop menjadi lebih ringan dan cocok untuk keperluan komputasi harian. Terdapat pula RAM 8GB LPDDR5 5500MHz dan memori internal 256GB.

ASUS VivoBook 14 E210MA
Rekomendasi laptop pelajar selanjutnya adalah ASUS VivoBook 14 E210MA. Perangkat ini memiliki spesifikasi prosesor Intel Celeron N4020. Kinerja prosesor ini didukung oleh RAM 4GB DDR4 dan memori internal berkapasitas 256GB. Untuk grafis ASUS membekali perangkat ini dengan Intel UHD Graphics 600. Perangkat ini menawarkan desain yang simpel dan mudah dibawa ke mana-mana.

Untuk keperluan membuat tugas, ASUS VivoBook 14 E210MA sudah menggunakan Windows 10 Home. Jadi, Anda tidak perlu untuk menginstall lagi di perangkat ini.

ASUS E410MA
ASUS E410MA merupakan salah satu laptop harga 3 jutaan terbaik dari ASUS. Dapur pacu perangkat ini menggunakan Intel Celeron N4020 dan dibantu RAM 4GB DDR4 serta memori internal 128GB. Perangkat ini juga dibekali dengan Intel Graphics 600.

Laptop ini memiliki penampilan yang cukup simpel dan ringkas dengan layar berukuran 14 inch HD display. Laptop ini juga mempunyai numpad di bagian touchpad, jadi Anda bisa mengetik tanpa keyboard. Secara tampilan dan spesifikasi, perangkat ini sangat cocok digunakan untuk keperluan sekolah dan kerja.

ASUS M409DA-30501T
ASUS M409DA-30501T merupakan salah satu laptop harga 5 jutaan terlaris di Indonesia. Satu hal yang menarik dari perangkat ini adalah prosesor AMD Athlon 3050U yang mampu beroperasi dengan kecepatan mencapai 3.2 GHz. RAM 4GB DDR4 yang disematkan pada perangkat ini dapat menopang kinerja prosesor dengan baik dan beroperasi hingga kecepatan 2400 MHz. RAM ini bisa ditingkatkan hingga 16GB. Untuk penyimpanan data, ASUS membekali perangkat ini dengan harddisk berkapasitas 1T.

ASUS VivoBook A416MA
ASUS membekali VivoBook A416MA dengan layar 14 inci beresolusi 1920x1080 piksel atau full HD. Tampilan layar akan terlihat jernih dan tajam. Perangkat ini menggunakan prosesor Intel Celeron N4020 dengan SSD 256GB dan RAM 4GB DDR4. Untuk graphics, laptop ini sudah terintegrasi dengan Intel HD Graphisc. Secara tampilan laptop ini terlihat cukup simpel dengan dimensi 327 x 224,75 x 17,6 mm. Bobot perangkat ini hanya 1,4 kg.

ASUS VivoBook A409JA
ASUS VivoBook A409JA dijual dengan harga Rp6 jutaan. Laptop ini memiliki prosesor Intel Core i3-1005G1 yang diperkuat dengan RAM 4GB DDR4. Kapasitas RAM ini bisa Anda tingkatkan hingga 16GB. ASUS juga membekali perangkat ini dengan teknologi pengisian daya cepat, di mana pengisian dari 10% hingga 60% bisa dilakukan selama 49 menit. Perangkat dengan layar berukuran 14 inch ini beresolusi Full HD. Layarnya juga sudah dilengkapi dengan teknologi ASUS EyeCare Protection yang dapat mengurangi radiasi cahaya biru.

ASUS A412DA
ASUS A412DA mempunyai layar NanoEdge dengan rasio layar ke bodi 87%. Hal ini membuat bingkai layar menjadi lebih tipis. Menggunakan layar berukuran 14 inci, laptop ini sudah didukung dengan resolusi 1920 x 1080 piksel atau Full HD. Untuk urusan dapur pacu, ASUS membekalinya dengan prosesor AMD Ryzen 3 3200U yang terintegrasi langsung AMD Radeon Vega 3. Kinerja prosesor ini dibantu oleh RAM 4GB DDR4 dan harddisk berkapasitas 1TB.

ASUS A407MA
ASUS A407MA menggunakan prosesor Intel Celeron N400 dual-core. Prosesor ini akan diperkuat oleh RAM 4GB DDR4 dan harddisk berkapasitas 1 TB. Terdapat pula Intel UHD Graphics 600 yang bertanggung jawab untuk urusan grafis. Laptop ini juga memiliki desain yang sangat stylish dan modern. Sehingga Anda tidak perlu minder untuk menggunakannya di sekolah atau di kantor. Bobot laptop ini juga hanya 1,5 kg, jadi sangat nyaman dibawa saat beraktivitas harian.

Itu tadi deretan laptop ASUS yang cocok digunakan untuk para pelajar. Dari rekomendasi yang sudah diberikan, laptop mana yang paling menarik perhatian Anda?