Reallusion 

 

Pelanggan Kami 

Didirikan di Silicon Valley dengan departemen R&D berkantor pusat di Taipei, Reallusion mengembangkan software animasi 2D dan 3D untuk konsumer global. Bergerak di bidang animasi sinematik real-time, software Reallusion mendukung pembuatan berbagai macam animasi seperti animasi CG, industri film, pengembangan game, produksi virtual, jaringan televisi, simulasi AEC, dan banyak lagi.

Tantangan 

Reallusion ingin meluncurkan fitur Character Creator (CC) Omniverse Connector di bulan April 2021. Alat ini akan memudahkan animator dengan berbagai tingkat keahlian untuk menciptakan karakter manusia digital secara efisien pada proyek apa pun. Reallusion merencanakan untuk meningkatkan softwarenya dengan fitur kontrol wajah dan tubuh yang canggih dalam peluncuran produk iClone 8 dan CC4 generasi terbarunya di acara NVIDIA GTC. Bekerja dalam tenggat waktu yang ketat, Reallusion beralih ke merek yang memiliki produk dan keahlian untuk menyelesaikan proyek secara tepat waktu – ASUS.

 

Solusi

“ASUS adalah salah satu mitra yang memimpin pasar dalam menawarkan kartu grafis seri NVIDIA® RTX. Perusahaan ini telah lama menjadi pilihan pertama bagi banyak kreator animasi dan perusahaan produksi karena kualitas dan stabilitas produknya – ditambah rekomendasi tinggi dari NVIDIA,” tutur Elvis Huang, Kepala Inovasi dari Reallusion “Di masa lalu, kami hanya memiliki workstation dengan satu kartu grafis. Namun, untuk proyek GTC ini kami memilih ASUS ESC4000-E10 GPU server. Dengan konfigurasi dua kartu grafis NVIDIA RTX A6000, kinerja komputasi dan efisiensi rendering sangat meningkat.”

 

ASUS ESC4000-E10 adalah server GPU bersertifikat NVIDIA dengan prosesor Intel ®Xeon® Scalable Generator generasi ke-3 untuk mendukung hingga empat GPU slot ganda, 16 DIMM, delapan NVMe, dan empat slot M.2. Oleh karena itu, ASUS ESC4000-E10 menjadi primadona untuk kebutuhan penyimpanan yang besar dan kecepatan transfer yang lebih cepat untuk produksi animasi. GPU ini memiliki satu Network Interface Card (NIC) OCP 3.0 untuk memberikan kecepatan throughput yang tinggi sampai 200 Gbps dengan latensi rendah. Sejak diluncurkan di tahun 2021, ESC4000-E10 telah menjadi pilihan populer bagi perusahaan animasi di seluruh dunia dan sekarang ESC4000-E10 membantu Reallusion mencapai targetnya.

 

“Selain hardware yang kuat, ASUS telah memberikan dukungan teknis secara real-time kepada kami untuk menyelesaikan pembuatan iClone 8 dan Character Creator 4 dengan cepat. Kami menghargai semua dukungan yang diberikan dan menantikan lebih banyak kolaborasi di di masa mendatang.”
- Elvis Huang, Kepala Inovasi dari Reallusion

 

iClone 8 dan Character Creator 4 dari Reallusion adalah software yang bagus untuk animasi karakter dan desain karakter secara real-time. iClone 8 adalah inovasi terbesar untuk pembuatan dan penyuntingan gerakan. Sistem Motion Director barunya melakukan debut kontrol pemain game untuk menggerakan karakter, yaitu menerapkan pemicu gerakan dan kamera dinamis untuk mengarahkan adegan secara real-time. Pengeditan gerakan baru yang dimiliki iClone melalui alat automatic blending, motion layer editor, footstep locking, dan visual upgrade siap untuk mendukung produksi animasi tingkat tinggi yang Anda kerjakan selanjutnya. Pada saat yang sama, Character Creator 4 menyelesaikan jalur untuk semua karakter baru yang akan dibuat dan disiapkan untuk animasi. Pembuatan karakter bebas tersebut dibuat secara sederhana dengan kemampuan untuk mengimpor dan menyiapkan karakter untuk animasi wajah dan tubuh dengan cepat. Performa animasi wajah yang lebih canggih diperkenalkan untuk menciptkan animasi yang lebih realistis – dan itu semua didukung oleh teknologi server ASUS.

 

Hasil

Hasil
Seperti yang telah dilakukan oleh Reallusion, teknologi server Asus telah terbukti menjadi solusi rendering yang kuat. Sebagai contoh, server Asus mengurangi waktu render satu video dari 18 jam menjadi 4 jam saja – secara keseluruhan kinerjanya 4,5x lebih cepat dibandingkan dengan solusi yang dipakai Reallusion sebelumnya. Dengan bantuan server dan dukungan ASUS, Reallusion memenuhi tenggat waktu untuk mengenalkan software barunya di acara NVIDIA GTC 2022. Dengan keberhasilan proyek ini, sekarang perusahaan Reallusion sibuk merencanakan proyek selanjutnya yang juga akan mengandalkan teknologi ASUS 0658 dan ASUS siap membantu.