Pembaruan ini merupakan tindak lanjut dari tanggapan kami terhadap masalah berikut. Seperti diketahui, ASUS telah bekerja sama dengan AMD dalam merumuskan aturan baru untuk pembaruan BIOS teranyar. Pembaruan ini akan terus dilakukan sesuai dengan kebutuhan. Pembaruan BIOS ini menjawab kekhawatiran terkait potensi kerusakan yang mungkin terjadi saat menggunakan prosesor Ryzen™ 7000 series pada motherboard AM5 dengan mengikuti panduan terbaru dari AMD. Pembaruan tersebut termasuk mengenai batas tegangan SOC pada 1,3V. Silakan unduh versi terbaru pembaruan BIOS dari asus.com/support.
Sekali lagi, kami berterima kasih telah memilih produk kami. Jika Anda masih memiliki pertanyaan atau kekhawatiran apakah motherboard Anda telah terdampak masalah ini, silakan hubungi tim dukungan ASUS kami di wilayah Anda. Jika ditemukan adanya masalah tersebut, motherboard Anda akan dilindungi oleh garansi kami. Tim dukungan kami siap membantu Anda.
Hormat saya,
Layanan Pelanggan ASUS